
okutimurkab.bnn.go.id – Semendawai Timur Kepala BNNK OKU Timur AKBP. Efriyanto Tambunan. M.M, Kasubag Umum Kholid Andriyansah. S.E, Penyuluh Narkoba Ahli Pertama Meiko Pamungkas, S.I.Kom, Staf BNNK Yuliyana, S.E, Staf BNNK Bernad Lasaru melaksanakan kegiatan Sosialisasi Bahaya Narkoba di Desa Melati Agung Kecamatan Semendawai Timur. Giat tersebut dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 17 September 2024 pukul 09.00 s.d selesai bertempat di Kantor Desa Melati Agung Kecamatan Semendawai Timur.
Kegiatan Sosialisasi bahaya narkoba ini dalam rangka mewujudkan Desa Melati Agung Bersih narkoba kegiatan di ikuti 40 orang dari perangkat desa, masyarakat, tokoh masyarakat, tokoh agama dan karang taruna. Dalam kegiatan dibahas tentang permasalahan narkoba di indonesia, jenis-jenis narkotika dampak dan bahaya narkoba tips menghindari narkoba dan menjaga desa dari bahaya narkoba. Diharapkan masyarakat desa dapat mengerti bahaya narkotika dan dapat menumbukan daya tangkal terhadap penyalahgunan narkotika.
#Badan Narkotika Nasional Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur#
#IG: @infobnn_kab_okutimur // FB: Infobnn Kab Okutimur#
#Twitter: @bnnkokutimur // No Telfon: 0735 481444#